Ket Gambar : Penyerahan Rumah Bantuan Layak Huni Oleh Ketua YPKM Sandy Rupidara |
PUSU-SOEPOST.COM - Yayasan Pelita Kehidupan Masyarakat (YPKM) dan Komunitas Soe Berbagi (KaSoGi) kembali menyerahkan kunci bantuan rumah 1 unit laik huni kepada mama Adelina Misa yang berlokasi di RT. 05, RW. 02, Dusun IV, Desa Pusu, Kecamatan Amanuban Barat, penyerahan kunci rumah tersebut diserahkan langsung oleh ketua YPKM Sandy Mathias Rupidara, Sabtu (11/6/2022)
Ketua YPKM, Sandy Mathias Rupidara arahannya dalam
menyerahkan kunci tersebut menyampaikan bahwa bantuan yang diberikan tersebut
merupakan jawaban doa dari mama Adelina Misa, Sandy juga menyampaikan terima
kasih kepada semua pihak yang membantu dan menyelesaikan rumah tersebut tepat
waktu.
"Kita patut bersyukur kepada Tuhan karena atas
berkat-Nya rumah yang telah dibangun beberapa waktu lalu telah selesai dan hari
ini kami dari YPKM dan KaSoGi menyerahkan kunci rumah untuk ditempati Mama
Adelina Misa bersama keluarga, selaku ketua YPKM saya juga menyampaikan terima
kasih kepada saudara - saudara yang membantu dalam proses pengerjaan hingga akhirnya
bisa menempati rumah yang ada."
Khusus untuk di Desa Pusu ini, lanjut Sandy, ada 7 unit
rumah yang akan dibangun dan rumah yang hari ini selesai merupakan bantuan
untuk tahap pertama, sementara sisa 6 unit lagi akan dibangun pada akhir bulan
Juni 2022.
Sandy juga meminta kepada para penerima bantuan untuk
menyediakan bahan lokal terlebih dahulu agar proses pengerjaan tidak memakan
waktu yang lama, ia juga meminta kepada masyarakat sekitar untuk saling gotong
royong untuk membangun setiap rumah yang akan dibantu oleh YPKM dan KaSoGi.
Sementara itu, Sekretaris desa Pusu, Kornelis Tanono, pada
kesempatan itu menyampaikan terima kasih kepada Yayasan Pelita Kehidupan
Masyarakat (YPKM) dan komunitas Soe
berbagi (KaSoGi) yang telah memberikan bantuan rumah laik huni kepada warga
yang ada di desa Pusu.
"Saya mewakili keluarga menyampaikan terima kasih kepada YPKM dan KaSoGi yang telah memberikan bantuan berupa rumah laik huni kepada masyarakat yang ada di desa Pusu ini, kami keluarga tetap mendoakan agar Tuhan selalu membuka jalan dan juga memberikan kesehatan kepada Tim dari Yayasan dan Komunitas untuk terus memberikan pelayanan kepada masyarakat yang kurang mampu." (TIM)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar