Editor Redaksi www.soepost.com
Ditanya tentang proses selanjutnya dari Laporan ini, Kanitres mengatakan telah mengagendakan pemeriksaan terhadap tiga orang saksi.
"Jumat besok(2/8/2024) telah diagendakan untuk Periksa tiga orang saksi, guna mendukung tahapan selanjutnya. Untuk sementara kita periksa tiga orang saksi dan tidak menutup kemungkinan akan ada penambahan saksi." Pungkasnya
Diberitakan sebelumnya, Kantor Desa Olais Kecamatan Kuanfatu Kabupaten Timor Tengah Selatan sesuai informasi yang diterima dari masyarakat dibongkar orang tak dikenal sekitar hari Minggu malam tanggal 28 Juli 2024.
"Senin 29 Juli 2024, waktu tiba di kantor desa. Saya dan dua teman lihat kantor sudah dalam kondisi dibongkar, kami segera laporkan kejadian itu ke pemerintah desa dan Polsek Kuanfatu." Ucap masyarakat yang tak mau namanya dipublikasikan.
Informasi yang dihimpun media ini, sebelum kejadian ini terjadi. Inspektorat Kabupaten Timor Tengah Selatan telah mengadakan audit pengelolaan dana desa Olais pada tanggal 24 sampai 25 Juli 2024.
Adapun dari pembongkaran tersebut didapati beberapa kerusakan yang terjadi, diantaranya pintu bagian belakang yang dibongkar dan ditemukan Lemari dokumen yang dibongkar sehingga banyak dokumen berhamburan di lantai.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar